Rumah menjadi benda yang menurut saya paling diinginkan semua orang. Dengan memiliki rumah kita akan terlindungi dari hujan dan panas. Lebih dari itu, berada di dalam rumah bersama seluruh anggota keluarga tentu menjadi hal yang sangat membahagiakan. Karenanya, banyak orang yang mencari contoh gambar desain rumah minimalis sebagai acuan dalam merencakan pembangunan rumahnya. Rumah minimalis saat ini menjadi trend, pasalnya desain rumah yang simple selain akan meminimalisir pengeluaran pembelian prabotan juga rumah akan terkesan lega dan lapang. Ruang di dalam rumah yang didesain sedemikian rupa, perabotan secukupnya namun tetap mengedepankan kenyamanan jelas menjadi point plus sebuah rumah yang dibuat secara minimalis.
Biarpun pemilik rumah sengaja membuat rumahnya dengan gaya minim, namun modernisasi seperti sekarang ini masih tetap bisa dipertahankan. Pemilihan perangkat audio yang kini semakin ramping bisa menjadi solusi untuk anda yang menginginkan sebuah rumah minimalis dan modern. Meja kursi yang kini semakin beragam bahan pembuatnya, menjadikan kita bebas dalam memilih perabotan sesuai kebutuhan, terlebih, desain kursi, meja, sofa kini makin simple. Hal tersebut jelas memberikan keleluasaan kepada anda dalam merancang rumah minimalis idaman.
Tips Sebelum Membangun Rumah Minimalis
Dalam merencanakan pembangunan rumah, harusnya anda melakukan perencanaan terlebih dahulu, mulai dari perencanaan anggaran, waktu dan juga desain. Untuk masalah desain, anda bisa meminta bantuan kepada seorang desainer rumah professional supaya menghasilkan gambar perencanaan desain rumah dengan baik. Pada seorang professional, anda bisa mengutarakan apa yang menjadi keinginan anda pada rumah yang akan anda bangun. Misalkan saja berapa jumlah kamar tidurnya, apakah di dalam semua kamar tidur ingin anda beri kamar mandi, atau mungkin hanya kamar utama saja yang berkamar mandi dalam dan lain sebagainya. Semakin banyak anda mengutarakan keinginan anda, seorang desainer rumah akan mampu berimajinasi dalam merancang desain rumah yang anda inginkan.Karena mungkin rumah yang anda ingingkan bermotif minimalis, sampaikan kepada desainer rumah anda bahwa konsep dari desain rumah anda adalah modern minimalis namun tetap mengedapankan kenyaman untuk semua anggota keluarga. Jika anda memiliki putra putri, sampaikan juga hal tersebut supaya designer rumah anda merancang kamar untuk anak-anak.
Di atas merupakan sedikit tips dari saya mengenai perencanaan sebelum membangun rumah minimalis, modern dan nyaman. Saya acungi jempol untuk anda karena anda memilih konsep desain rumah minimalis mengingat sekarang ini rumah minimalis menjadi idaman banyak orang dan itu termasuk anda. Harapan saya, semoga artikel di atas bisa bermanfaat untuk anda dan kita semua.Di bawah ini sedikit saya sertakan contoh desain rumah modern minimalis trend 2014
0 komentar:
Posting Komentar